PIKIRAN

Simplicity is ….

gambar – crossroadwired.com

Simplicity is the new complexity.

Begitu jawaban saya kalau diminta mengisi titik-titik di judul tulisan ini.

Entah kenapa harga simplicity (kesederhanaan) itu sekarang begitu mahal. Gadget kita contohnya, semakin simpel tampilannya, semakin keren terlihatnya, semakin mahal harganya. Oya, mau rumah minimalis? Harganya gak minimalis loh.

Simplicity itu juga sulit. Banyak yang kesulitan menyederhanakan sesuatu -menyederhanakan penjelasan misalnya. Banyak pelajar, mahasiswa, PNS, wirausahawan, yang kesulitan membuat presentasi yang simpel. Buktinya workshop dan training presentasi lumayan laris.

Yah, simplicity is the new complexity. Buat saya. Buat Anda? 🙂

waiting for you...